Home » » Cara Menghapus Outbound Link QuickEdit Blog untuk SEO

Cara Menghapus Outbound Link QuickEdit Blog untuk SEO

ikon quickedit blog
SEBELUM ke teknis cara menghapus Outbound Link ikon QuickEdit blog, mari kita pahami dulu istilah ini (bagi yang belum paham). Outbound Link adalah hyperlink atau link (tautan) dari blog kita menuju ke blog atau situs lain. Disebut juga External Link (tautan eksternal). 

Ketika pengunjung mengklik link tersebut, maka blog kita akan "tertutup" dan mereka akan meninggalkan blog kita, kecuali Outbond Link tersebut kita kasih kode target='_blank'.

Kode target='_blank' itu akan menjadikan ketika link diklik, ia akan membuka tab baru (new tab). Penerapan kode itu misalnya: <a href='http://namadomain.com' target='_blank'>Nama Link</a>.

Kebalikan Outbound Link adalah Inbound Link, yaitu link di blog lain yang mengarah ke blog kita, yang dikenal dengan "Back Link".

Outbond Link dan SEO Blog
Terlalu banyak link yang keluar akan berdampak buruk bagi peringkat di mesin pencari. Sebaliknya, makin banyak Inbound Link (Back Link) maka akan makin bakin bagi SEO blog kita. 

Demikian pula Internal Link --yaitu link yang ditautkan ke posting lain dalam blog kita sendiri-- bagus buat SEO.

Outbond Link Widget
Blogger.com mengandung banyak outbound link. Para pengguna template default bawaan blogger tidak asing dengan ikon quikedit berupa gambar pencil ini. Biasanya ikon pencil ini berada di bawah postingan pada kelompok footer post.

Tiap kali kita menambah Widgets, maka Outbond Link QuickEdit akan muncul di template kita berupa kode <b:include name=’quickedit’/>

QuikEdit masuk dalam kelompok Outbond Link karena URL gambarnya "entah di mana".
  • Url gambar ikon pensil adalah http://img2.blogblog.com/img/icon18_edit_allbkg.gif
  • Url gambar obeng+tang adalah http://img1.blogblog.com/img/icon18_wrench_allbkg.png
Maka, untuk validasi HTML serta demi SEO dan loading blog, sebaiknya kode quickedit tersebut dihapus saja!

Cara Menghapus Outbound Link QuickEdit

Langkah ini dilakukan setiap kali kita menambah widget blog.
1. Template > Edit HTML
2. Temukan (Ctrl+F) SEMUA kode <b:include name=’quickedit’/> dan HAPUS!
3. Temukan (Ctrl+F) juga kode seperti di bawah ini dan hapus juga! Kalau gak ada, syukurlah...!

<!– quickedit pencil –>
<b:include data=’post’ name=’postQuickEdit’/>


4. Cari lagi (Ctrl+F) kode <b:includable id=’postQuickEdit’ var=’post’> dan hapus!
4. Save Template!

Kenapa Harus Dihapus?

Kode-kode tersebut hanya memberatkan blog, juga mempengaruhi skor SEO. Setidaknya, itu kata Chkme dan GT Metrix. Kode tersebut juga tidak valid HTML.

Kode-kode yang mengandung kata "QuickEdit" itu akan menampilkan gambar "pensil" dan "obeng & kunci inggris" (screwdriver and wrench icon) saat kita membuka blog dalam keadaan login. 

Fungsinya QuickEdit hanya mempermudah kita kalo mau edit posting atau edit widget. Tapi kita bisa melakukan edit di Dashboard Blog kok!

Guna makin paham soal QuickEdit ini, baca juga posting sebelumnya:
Good Luck and Happy Blogging!

0 komentar:

Posting Komentar

CB Blogger